top of page

“Bangkit Bersama Kristus”


SELASA

Dalam Oktaf Paskah

Bacaan I : Kis. 2:36-41

Bacaan Injil : Yohanes 20: 11-18


Kebangkitan Kristus yang telah kita rayakan mengantar kita pada suatu pengalaman iman yang mendalam bahwa kematian tidak menjadi akhir segala-galanya. Yesus memberikan harapan akan kehidupan baru yang lebih baik. Bacaan injil hari ini menjadi tanda bagi kita bahwa selalu ada harapan baru bagi yang tak pernah putus asa. Lewat kebangkitan-Nya yang ditandai dengan kubur kosong, Yesus hendak mengajarkan kepada kita agar tidak mudah putus asa dan segera bangkit dari kungkungan dosa dan belenggu manusia lama, kita tidak boleh terlalu berlarut-larut dalam dosa dan kesalahan manusia lama. Kebangkitan Yesus hendaknya menjadi acuan bagi kebangkitan diri kita masing-masing untuk menjadi lebih baik di kehidupan baru dalam Kristus. Kehidupan kita hendaknya menjadi tanda kebangkitan bagi orang lain, melalui cara hidup dan tingkah laku yang baik setiap hari, orang bisa sampai kepada Kristus yang telah bangkit. Saat ini tidak ada lagi kubur kosong yang menjadi bukti bagi kebangkitan Kristus. Melalui cara hidup yang baik, kita menjadi tanda dan bukti nyata yang membantu sesama untuk berjuang dan bangkit melawan dosa. Biarlah kubur kosong diri kita masing-masing dibaharui dengan semangat kebangkitan Kristus dan dipenuhi dengan rahmat dan berkat bagi diri kita dan bagi sesama.


DOA

Ya Allah Tritunggal Mahakudus kami bersyukur atas rahmat kebangkitan Kristus yang membuka jalan bagi keselamatan kami. Semoga kami juga mampu bangkit dari keterpurukan diri kami menuju kehidupan baru yang lebih baik. Amen.




353 views0 comments

Recent Posts

See All
bottom of page